Coverage Area Jaringan 4G Bolt - internet di Indonesia memang tak cukup memuaskan. Maksimal hanya diberikan jaringan 3G namun itupun seringnya tak sesuai harapan sebab masih saja lambat. Namun kini rakyat Indonesia memiliki pilihan lain yaitu akses internet di jaringan 4G yang salah satunya dipersembahkan oleh Bolt. Layanan yang dikeluarkan oleh Internux ini menggunakan sebuah perangkat USB modem dan juga modem Wifi (MiFi). Khusus untuk MiFi, peranti tersebut dapat digunakan berbagi akses internet hingga 8 device. Memiliki sumber daya dari baterai yang dapat hidup hingga 6 jam untuk video streaming 4G. Pengguna pun tak usah lagi menggunakan device khusus berfitur 4G sebab Bolt akan menyediakan wifi untuk smartphone, tablet dan laptop.
Saat ini jaringan Bolt 4G sudah bisa dinikmati oleh mereka yang tinggal di Jabodetabek, Tangerang, Bali dan Medan. Untuk jaringan Bolt 4G di wilayah Jakarta Pusat dan Jakarta Utara antara lain di Jl. Imam Bonjol, Jalan. Laksamana RE Martadinata dan Ruko Danau Sunter Mas Jaya. Untuk daerah Jakarta Barat jangkauan Bolt antara lain di Jl. KH. Mas Mansyur, Jl. Cendrawasih Raya, Jl. Karendang Tengah, Mangga Besar, Jalan, Bedugul Baru dan Jl. Lutumenten Raya. Sementara jaringan Bolt 4G di area Jakarta Selatan mencakup Jalan Sultan Iskandar Muda, Jl. Kemang Barat, Jl Kebagusan Dalam, RS. Fatmawati, Jl Bintaro Utama. Jl Perikanan dan Jl Moch Kahfi. Untuk area jangkauan Bolt di Jakarta Timur meng-cover daerah di Jl Pisangan Raya, Jl. KH. Mas Mansyur, Jl Pancawarga, Jl Al Wastiyah dan Jalan Pondasi.
Untuk wilayah Tangerang dan sekitarnya menjangkau Kampung Naraktog, Jl Sultan Iskandar Muda, Jl Pustaka Kencana, Jl Arya Putra, Jl Puspitek, Jl Pondok Aren Raya dan Jl Kampung Bojong Nangka. Di daerah Bekasi menjangkau antara lain di Jl kenanga Indah, wilayah Depok ada di Jl Raya Tole Iskandar, Jl Haji Bona dan Jl Cinere Raya. Untuk Bogor jangkauan jaringan 4G Bolt ada di wilayah antara lain Jl Alternatif Sentel, Jl Raya Bogor, Jl Raya Naragong, Jl Ciomas Raya dan Jl Raya Cipaku.
Secara teori jaringan 4G Bolt bisa memberikan kecepatan akses hingga 72 Mbps meski dalam kenyataannya selalu kurang dari itu. Namun bila membandingkannya dengan kecepatan yang bisa diberikan oleh 3G HSDPA tetap lebih tinggi. Di atas kerta jaringan 3G HSDPA hanya mampu maksimal menghasilkan kecepatan sampai 42 Mbps. Artinya Bolt tetap bisa diandalkan sebagai alternatif tercepat mengakses internet tanpa jeda.