-->

Layanan 4G Telkomsel, Ini Jenis-Jenis Paketnya

Membahas 4G LTE di Indonesia maka tak bisa dilepaskan dari layanan 4G Telkomsel. Telkomsel sebagai provider GSM dengan jumlah pengguna terbesar di tanah air adalah yang pertama menjual layanan akses internet super cepat ini kepada para pelanggannya. Tepatnya di akhir Desember 2014 silam Telkomsel mengkomersilkan layanan 4G LTE ini untuk wilayah Jakarta dan Bali. Selanjutnya adalah kota Bandung dan Surabaya dan terakhir di bulan Maret 2015 menyusul kota Medan yang menikmati akses mobile broadband yang diklaim mampu menembus kecepatan hingga 100 Mbps ini.
Layanan 4G Telkomsel,layanan 4g lte,layanan telkomsel untuk android,layanan telkomsel halo,layanan telkomsel call me,layanan telkomsel lacak,

Ada dua syarat bagi para pelanggan yang ingin menikmati akses internet 4G Telkomsel ini yaitu menggunakan uSIM dan ponsel yang sudah memiliki kemampuan jaringan 4G LTE. uSIM adalah kartu SIM khusus yang bisa berjalan di jaringan 4G LTE. Kartu khusus ini bisa dimiliki pelanggan dengan cara menukarkan kartu Telkomsel lama dengan kartu uSIM di graPARI terdekat. Untuk penukaran ini sifatnya gratis dan tak akan merubah nomor kartu Telkomsel lama yang ditukarkan. Tak punya waktu menukarkannya di graPARI? Silahkan lakukan online order di website resmi Telkomsel dengan alamat http://internet.telkomsel.com/4g-lte/onlineorder. Lengkapi form yang disediakan meliputi : Nama, Email, Nomer Telkomsel, Tipe Smartphone/Tablet (pilih salah satu dari pilihan dropdown), Alamat, Kota (pilih salah satu) dan Kode Pos. Terakhir klik tombol Submit. Kartu uSIM selanjutnya akan dikirimkan ke alamat anda.

Jika anda belum memiliki device 4G LTE, pihak Telkomsel pun menyediakan paket bundling smartphone 4G LTE dari beberapa merek terkenal seperti LG G3, , LG G2, LG Pad dan Samsung Galaxy Alpha. Sedangkan jika anda sebelumnya bukan pengguna kartu Telkomsel bisa membeli kartu perdana simPATI 4G seharga Rp.30 ribu yang akan memperoleh 4,5 GB per bulan selama 3 bulan pertama. Sebelum bisa digunakan, aktivasi terlebih dulu dengan mendial nomer *363#. Atau anda pun bisa berlanggnan kartu pascabayar dengan paket HALO Fit 4G LTE seharga Rp.125 ribu per bulan dengan benefit berupa paket internet 4,5 GB/bulan, 200 menit nelpon, 200 SMS dan konten berupaa package movie dari Disney Movie. Syaratnya anda harus berlangganan selama 12 bulan dan akan diberikan gratis biaya untuk 3 bulan.

Sedangkan mereka yang menukarkan kartu lama Telkomsel mereka dengan uSIM bisa langsung membeli paket internetnya. Untuk pengguna kartu prabayar Telkomsel (simPATI, KartuAS dan Loop) bisa membeli : Paket LTE (Rp.99 ribu, 8 GB), Paket Basic (simPATI Rp.80 ribu, 2 GB ; kartuAS dan Loop Rp.60 ribu, 1,3 GB) dan Paket Combo (simPATI Rp.150 ribu, 3,5GB ; KartuAS dan Loop Rp.100 ribu, 1,8GB). Untuk paket Basic dan Combo masih ditambah free konten Disney movie.

Previous
Next Post »